Redaksi Redaksi Arrahim.ID

Muktamar Pemikiran NU Dibuka Malam Ini, Berikut Rangkaian Kegiatannya

1 min read

Jakarta – Lembaga Kajian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (Lakpesdam) Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) hari ini (Jumat, 01/12) akan membuka Muktamar Pemikiran NU 2023: Imagining the Future Society (Memimpikan Masyarakat Masa Depan)”. Pembukaan kegiatan ini akan berlangsung mulai pukul 19.30 WIB di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta Timur.

Dalam kegiatan yang akan dilaksanakan selama tiga hari ini, ada sejumlah agenda yang telah direncanakan.

Agenda-agenda tersebut, kata Hasan Hasanuddin Ali (Ketua Lakpesdam PBNU), diharapkan dapat menghasilkan berbagai rumusan atas tantangan bagi masyarakat saat saat ini.

“Lakpesdam PBNU sudah menyiapkan beberapa agenda penting yang nanti diharapkan semua peserta dan narasumber yang hadir di asrama haji itu betul-betul bisa mengikuti kegiatan ini dengan nyaman, enak, dan mendapatkan inspirasi dari acara ini,” kata Hasan.

Berikut agenda lengkap beserta dan daftar narasumber yang akan hadir dalam Muktamar Pemikiran NU selama tiga hari ke depan:
Hari pertama acara akan dibuka pada pukul 19.30 WIB.

Pada hari kedua akan ada sesi pararel.
Pada sesi diskusi paralel, Muktamar NU 2023 setidaknya ada 5 kelas: Kelas pertama mendiskusikan mengenai Pendekatan Agama. Kelas pertama ini akan menghadirkan sejumlah narasumber seperti Gus Ulil Abshar Abdalla, Kiai Marzuki Wahid, Maya Dina, Dr. Phil. Sahiron, M.A., Achmad Munjid dan Dr. Aksin Wijaya.

Kelas kedua membahas terkait dengan Pendekatan SDM dan Pendidikan yang mengadirkan Prof. Dr. Ahmad Zainul Hamdi, M.Ag., KH. Abdul Ghoffar Rozin, Dr. Dianta Sebayang, S.IP, M.E, CIERM, CIFM, CILC, Abdur Rahman Hasbi, Rumtini Ph.D, Ufi Ulfia, sebagai narasumber.

Pendekatan Teknologi dan Media Sosial akan menjadi fokus pembahasan pada kelas ketiga, dengan narasumber sebagai berikut: Hasanudin Ali, Savic Ali, Waizly Darwin, Husein Ja’fa Hadar, Tri Mumpuni Wiyatno dan Hartono, S.T., M.

Baca Juga  Takmir Masjid se-Solo Raya Deklarasikan “Masjid Moderat (Merdeka dan Berwawasan Kebangsaan)”

Kelas keempat oleh narasumber Prof. Dr. Rumadi Ahmad, Dr. Abdul Gaffar Karim, MA, Prof. Ahmad Erani Yustika, S.E.,M.Sc.,Ph.D, Athia Yumna, Ah Maftuchan yang akan fokus mendiskusikan persoalan Pendekatan Ekonomi dan Politik.

Pendekatan Budaya menjadi fokus pembahasan di kelas kelima dengan ditemani narasumber hebat seperti Dr. Ahmad Suaedy MA. Hum., Maria Fauzi, Cicik Farcha Assegaf, Kiai M. Jadul Maula, Virdika Rizky Utama, Aef Syaifuddin.
Pada hari ketiga adalah acara penutupan dan pembacaan rekomendasi hasil diskusi pararel.

Redaksi Redaksi Arrahim.ID